Vidic Dukung Rooney Jadi Kapten Baru United

Vidic Dukung Rooney Jadi Kapten Baru United
Vidic dukung Rooney jadi kapten United. (c) AFP
Bola.net - Kapten Manchester United Nemanja Vidic mengatakan bahwa dirinya sangat senang karena Wayne Rooney telah menandatangani kontrak baru. Vidic menyatakan bahwa Rooney merupakan pemain penting bagi The Red Devils.

Rooney memang baru saja menandatangani kontrak baru berdurasi lima setengah musim. Dalam kontrak anyar tersebut, Rooney mendapatkan bayaran sebesar 300 ribu pound per pekan.

"Wayne adalah pemain besar dan Sangat penting jika dia bertahan. Dia telah menandatangani kontrak jangka panjang dan akan tetap menjadi salah satu pemain terpenting dalam beberapa tahun ke depan," ujar Vidic kepada Sky Sports.

Vidic sendiri sudah dipastikan akan meninggalkan Old Trafford pada musim panas nanti. Kontraknya berakhir dan sepertinya dia akan bergabung dengan Internazionale. kabarnya, Rooney akan dipilih menjadi kapten United saat Vidic pergi.

"Yang jelas memilih kapten adalah tugas seorang pelatih. Wayne adalah salah satu pemimpin dalam tim kami dan saya tidak akan terkejut seandainya dia menjadi kapten nantinya." (sky/hsw)