Vidic Berharap Fit di Awal Musim

Vidic Berharap Fit di Awal Musim
Awal cedera Vidic saat melawan Basel © AFP
Bola.net - Pemain belakang Manchester United, Nemanja Vidic berharap dirinya fit untuk memulai musim depan tepat pada waktunya.

Pemain berusia 30 tahun tersebut mengakhiri musim ini lebih dini akibat cedera ligamen lutut saat melawan Basel di Liga Champions pada bulan Desember tahun lalu.

"Saya sekarang dapat berlari dan melakukan sesuatu di atas lapangan dan secara psikologis saya merasa lebih baik setelah empat bulan terakhir saya habiskan di gym. Itu sesuatu yang sulit," ujarnya.

"Tapi itu adalah masa lalu yang buruk. Saat ini saya menatap masa depan dan melakukan sesuatu yang lebih untuk kebugaran saya."

"Mudah-mudahan saya pulih tepat pada kick off," harap bek Sebia tersebut.

Vidic tidak akan bergabung dalam tur pra musim United di China dan Norwegia. Tetapi akan bertahan di Carrington untuk mendapatkan pantauan langsung dari staf medis tim.  (dml/dzi)