Vidal Dukung Sampaoli Tangani Chelsea

Vidal Dukung Sampaoli Tangani Chelsea
Jorge Sampaoli (c) AFP
- Gelandang Bayern Munchen, Arturo Vidal, mengatakan harus coba menggaet mantan manajer , Jorge Sampaoli.


Vidal sempat diasuh oleh Sampaoli di tim nasional dan bersama mereka memenangkan Copa America musim panas lalu.


"Saya akan senang melihat ia di Inggris," tutur Vidal pada The Times.


"Ia memiliki banyak kualitas. Ia bisa membantu klub manapun yang ia datangi, untuk meningkatkan permainan mereka. Ia punya gaya sempurna untuk bermain di Premier League."


"Ia menyukai kecepatan, ia menyukai pressing, ia senang timnya terus menyerang. Itulah sepakbola di Inggris, bukan begitu?"


"Ia juga seorang pekerja keras. Ia memahami para pemainnya, ia mempelajari segalanya. Ia benar-benar akan bekerja amat baik di Inggris. Ia hanya hidup untuk sepakbola." [initial]


 (time/rer)