Vertonghen Tak Prioritaskan Dendam di Derby London Utara

Vertonghen Tak Prioritaskan Dendam di Derby London Utara
Vertonghen ingin timnya fokus pertahankan posisi. © AFP
Bola.net - Defender Tottenham Hotspur, Jan Vertonghen meminta timnya tidak memprioritaskan dendam, kala menjamu Arsenal pada derby London utara di White Hart Lane, akhir pekan ini.

Vertonghen mengakui jika kekalahan 2-5 pada putaran pertama di Emirates merupakan performa paling buruk The Lily White musim ini. Akan tetapi hal yang lebih penting adalah mempertahankan posisi mereka di tiga besar Premier League.

"Kami ingin memenangkan laga ini tidak hanya karena dendam, tapi karena kami ingin mengalahkan mereka dalam upaya bertahan di posisi tiga, serta mempertahankan tren positif kami," ujar bek asal Belgia.

"Kami memiliki sisa 11 laga dan saat ini semua pertandingan adalah final. Kita semua tahu bagaimana kami musim lalu. kami semua berambisi finish di empat besar dan lolos ke Liga Champions, karena kami percaya tim ini siap dan layak untuk itu."

Saat ini performa Spurs memang tengah menanjak, dengan sukses menembus barisan tiga besar, menggeser Chelsea. Dengan koleksi 51 poin, mereka unggul empat poin dari The Gunners, yang masih terhenti di peringkat lima. (thfc/atg)