Verheijen: Van Gaal Tahu MU Tampil Jelek

Verheijen: Van Gaal Tahu MU Tampil Jelek
Louis Van Gaal (c) AFP
- Louis van Gaal amat sadar bahwa Manchester United saat ini bermain buruk dan ia tengah merasakan tekanan yang besar di klub, menurut salah satu mantan asistennya, Raymond Verheijen.


Manajer Belanda membuat tim gagal meraih kemenangan di enam laga terakhir - atau terlama sejak Desember 1998, yang membuat ada banyak spekulasi negatif mengenai masa depannya di Old Trafford.


Verheihen mengatakan bahwa Van Gaal akan berusaha keras bangkit dari situasi tersebut.


"Saya melihat konferensi pers Van Gaal, namun saya kira ia ada di kondisi stabil. Mereka memiliki rencana jangka panjang selama tiga musim. Saya kira klub tidak akan memecat dirinya. Ada banyak faktor yang membuat manajemen senang padanya, salah satunya adalah adanya peningkatan di markas latihan," jelas Verheijen pada BBC Sport.


"Namun jika Anda menangani Manchester United, Anda harus mengerti bahwa jika Anda kalah di tiga laga beruntun, Anda akan mendapat kritik. United bukan klub di mana Anda bisa mengembangkan tim selama dua atau tiga tahun, United adalah klub besar dan mereka harus terus bermain bagus.


"Louis van Gaal bukan orang yang gampang menyerah. Ia akan terus berjuang hingga saat terakhir dan ia akan terus berusaha menjalani tiga tahun kontraknya hingga habis atau bahkan bertahan lebih lama dari itu." [initial]


 (bbc/rer)