Vardy Akhirnya Tolak Lamaran Arsenal

Vardy Akhirnya Tolak Lamaran Arsenal
Selebrasi Gol Jamie Vardy (c) AFP
- Bomber Leicester City, Jamie Vardy, dikabarkan telah menolak kesempatan untuk bergabung dengan pada musim panas ini.


Striker asli Inggris itu tampil istimewa pada musim kemarin bersama The Foxes. Dengan ditopang pemain macam N'Golo Kante dan Riyad Mahrez, ia sukses mengantarkan Leicester jadi juara liga. Selain itu ia juga menjadikan dirinya runner-up di daftar pencetak gol terbanyak musim ini di bawah Harry Kane.


Kehebatan Vardy itu membuatnya diminati oleh beberapa klub besar. Namun klub yang belakangan ini disebut paling ngotot mendapatkannya adalah Arsenal. The Gunners disebut sudah mengaktifkan klausul buy out Vardy yang bernilai 20 juta Pounds.


Vardy sendiri disebut telah berjanji akan memberikan jawaban pada Arsenal pada hari Senin kemarin. Akan tetapi menurut The Mirror, striker tersebut tak memberikan jawaban apapun pada The Gunners.


Di sisi lain, media tersebut juga menambahkan bahwa Leicester bertindak cepat untuk mengamankan aset berharganya tersebut. Caranya dengan memberikannya kontrak baru di King Power Stadium.


Kabar ini tentu menjadi kabar gembira bagi Wes Morgan, Robert Huth, dan Kasper Schmeichel. Sebab mereka bertiga sebelumnya disebut tak rela melepas Vardy ke Arsenal. [initial]


 (mir/dim)