Van Persie Akui Baru Kunjungi Roma

Van Persie Akui Baru Kunjungi Roma
Robin Van Persie (c) AFP
Bola.net - Striker Manchester United, Robin van Persie, membantah rumor yang mengatakan ia mungkin akan pindah ke Lazio atau Roma, dengan mengatakan ia berkunjung ke ibu kota Italia hanya untuk sekedar berlibur.

Pemain Belanda tersebut belum lama dikabarkan mengambil foto selfie dengan seorang tifosi Roma di bandara, ia juga sempat dikaitkan dengan Biancocelesti, meski direktur Igli Tare sudah mengatakan bahwa RVP ada di luar jangkauan klub..

"Semua rumor terkait saya ada di Roma memang benar, kota itu sangat indah," tutur Van Persie pada Voetbal International.

"Saya memiliki kehidupan di luar sepakbola dan saya selalu ingin mengunjungi Roma bersama istri saya dan kami akhirnya punya kesempatan. Kami amat menikmati semuanya," pungkasnya.

Van Persie mengalami kesulitan menunjukkan performa terbaik musim ini, ia hanya mencetak 10 gol di 27 penampilannya di Premier League. [initial]

 (voe/rer)