Van Gaal: United Tak Beruntung

Van Gaal: United Tak Beruntung
Louis van Gaal. (c) AFP
- Louis Van Gaal mengatakan Manchester United masih belum dinaungi keberuntungan, usai mereka hanya bisa bermain imbang 3-3 melawan Newcastle United di St James Park dini hari tadi.


Tim asuhan meneer Belanda mampu unggul dua kali, namun pada akhirnya kubu tuan rumah mampu terus menyamakan kedudukan, dalam pertandingan yang diwarnai oleh dua gol Wayne Rooney.


"Saya kira kami tidak beruntung. Namun sebelum itu, kami sempat kesulitan. Anda harus terus memberikan tekanan. Kami tidak melakukan itu. Mereka-lah yang harus menyelesaikan laga dengan kemenangan," jelas Van Gaal pada BT Sport.


"Selalu sulit. Rooney punya peluang emas di babak pertama. Kami bisa saja membuat enam gol. Ada kemungkinan yang amat besar.


"Ketika Anda kehilangan dua angka, ini amat menyedihkan dan semua orang tahu ini salah kami sendiri. Ini bukan salah wasit atau lawan, kami sendiri yang salah." [initial]


 (bts/rer)