Van Gaal Ungkap Alasan De Gea Tak Mau Main Bagi MU

Van Gaal Ungkap Alasan De Gea Tak Mau Main Bagi MU
David De Gea (c) AFP
Bola.net - Louis van Gaal mengungkapkan alasan mengapa David De Gea tidak mau bermain bagi Manchester United. Sebelumnya Van Gaal sudah mengatakan bahwa De Gea tidak dimainkan karena keinginannya sendiri.

De Gea memang tidak masuk tim United dalam pertandingan melawan Tottenham. Kini De Gea kembali dicoret dari skuat United yang akan menghadapi Aston Villa.

"David tidak mau bermain karena situasi transfer yang dialaminya. Dia juga tidak 100 persen fokus pada tugasnya karena semua rumor transfer yang mengganggunya," terang Van Gaal seperti dilansir Independent.

Atas permintaan De Gea itu, Van Gaal dan tim pelatih United kemudian membuat keputusan. Lagipula, tim pelatih United juga sudah menilai bahwa De Gea sudah tidak sebagus musim lalu.

"Kami harus mengambil keputusan. Ini adalah sebuah proses. Kami sudah mengamati perkembangan David dan dia tidak terlalu bagus. Dia bukan David De Gea yang seperti sebelumnya. Musim lalu dia adalah pemain terbaik saya." [initial]

 (idp/hsw)