Van Gaal Senang Sukses Kalahkan Liverpool

Van Gaal Senang Sukses Kalahkan Liverpool
Louis van Gaal (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester United, Louis van Gaal mengungkapkan kebahagiannya usai mengalahkan Liverpool akhir pekan ini.

Bermain di Anfield, Manchester United justru tampil cemerlang dengan meraih tiga poin. Pada laga tersebut, Juan Mata menjadi pahlawan berkat dua gol yang ia cetak.

Usai pertandingan, Van Gaal mengaku bahwa raihan tiga poin ini sangat penting bagi timnya demi mengejar posisi kedua klasemen sementara.

"Saya sangat senang kami menang dan membuat jarak antara posisi keempat dan kelima. Kini, kami berusaha merangkak ke posisi kedua," ujar Van Gaal.

"Ini merupakan momen yang sangat penting. Saya bahagia untuk para suporter," tutupnya.[initial]

 (mu/dzi)