Notice: Undefined offset: 0 in /data/bola/applications/custom/models/dbnews.php on line 140
Van Gaal Sebut Harga Skuat Mahal Bukan Jaminan Menang Mudah - Bola.net

Van Gaal Sebut Harga Skuat Mahal Bukan Jaminan Menang Mudah

Van Gaal Sebut Harga Skuat Mahal Bukan Jaminan Menang Mudah
Louis Van Gaal (c) MUFC
Bola.net - Manajer Manchester United, Louis Van Gaal memberikan pendapatnya mengenai hasil 2-0 yang diraih timnya dalam laga melawan Yeovil Town semalam (04/01). Bertanding di Huish Park dalam lanjutan putaran ketiga Piala FA, United sempat kesulitan mencetak gol melawan juru kunci League One tersebut dan baru membuka angka di menit ke 64.

Menurut pria asal Belanda tersebut, harga pemain mahal yang dimiliki MU memang bukan jaminan bahwa timnya akan mudah menekuk Yeovil. Van Gaal juga mengaku salut atas penampilan militan para pemain Yeovil, yang mampu menahan gempuran United pada sejam pertama pertandingan.

"Yeovil menempatkan kami di bawah tekanan, sungguh sulit mengalahkan mereka. Jika kami bermain tidak sabaran seperti babak pertama, segalanya menjadi semakin sulit," ungkap Van Gaal seperti dilansir Manchester Evening News.

"Kami menunggu cukup lama untuk mencetak gol, bukan sebuah upaya yang mudah. Semua orang berpikir bahwa akan mudah bagi United, yang diperkuat pemain seharga 100 juta Euro untuk mengalahkan Yeovil yang bermaterikan pemain berharga 5 ribu Euro, namun sepakbola tidak berjalan seperti itu."[initial]


 (men/mri)