Van Gaal Sebut Demichelis Sudah Dimakan Usia

Van Gaal Sebut Demichelis Sudah Dimakan Usia
Martin Demichelis (c) AFP
- Louis van Gaal belum lama ini menilai penampilan bek Manchester City, Martin Demichelis, sudah semakin dimakan usia.


Hal tersebut ia katakan usai pemain asal Argentina dengan mudah dilewati oleh Marcus Rashford, yang kemudian mencetak gol tunggal kemenangan Manchester United di derby yang berlangsung di Etihad semalam.


Demichelis sendiri sebelumnya pernah jadi anak buah Van Gaal di Bayern Munchen dan sang manajer lantas mengomentari perkembangan permainan anak buahnya.


"Rashford amat cepat dan Demichelis terlihat seperti penampilannya sudah dimakan oleh usia. Ia sebelumnya adalah bek yang bagus, ia adalah bek tengah saya ketika masih di Bayern, namun itulah sepakbola," tutur Van Gaal pada Express.


United kini terpaut satu angka dari Manchester City di klasemen sementara Premier League. [initial]


 (exp/rer)