Van Gaal: Pertahanan Manchester City Tidak Cukup Kuat

Van Gaal: Pertahanan Manchester City Tidak Cukup Kuat
Manchester City (c) AFP

Bola.net - - Mantan pelatih Manchester United, Louis van Gaal, mengatakan pertahanan Manchester City musim ini masih belum cukup kuat untuk memenangkan trofi Liga Champions.

Kendati demikian, pelatih berdarah belanda ini menegaskan bahwa tidak ada tim yang mampu menahan Manchester City menjadi juara Premier League musim ini. Dia pun memuji trofi pertama yang diraih Pep di ajang Carabao Cup pekan lalu.

"Tidak ada tim yang dapat mengalahkan Manchester City dalam perebutan gelar juara Premier League musim ini. Kualitas skuat pep ini terlalu tinggi," ungkap Van Gaal dikutip dari tribalfootball.

Manchester City.Manchester City.

"Tetapi saya cukup khawatir dengan barisan pertahanan Manchester City. Saya melihat mereka saat laga melawan Arsenal dan Aubameyang berpeluang menghukum mereka."

"Melawan tim besar yang berani menekan Manchester City di wilayahnya sendiri, Pep akan kesulitan karena bek tengahnya merasa tertekan," imbuh dia.

"Saya tahu kenapa, karena mereka tidak punya bek tengah yang cukup baik untuk melepaskan diri dari situasi tertekan."