Van Gaal: Penyelesaian Akhir Manchester United Buruk

Van Gaal: Penyelesaian Akhir Manchester United Buruk
Manchester United (c) AFP
- Manajer Manchester United, Louis van Gaal mengaku kecewa dengan buruknya penyelesaian akhir anak asuhnya. Jika saja para pemain United bisa memaksimalkan peluang yang ada, Van Gaal yakin bahwa Setan Merah sudah bisa berada di puncak semenjak jauh-jauh hari.


Mantan manajer Timnas Belanda tersebut melihat bahwa Manchester United seharusnya sudah menjadi tim yang mematikan jika melihat banyaknya peluang yang tercipta setiap pertandingan. Akan tetapi karena buruknya penyelesaian akhir membuat timnya kerap mendapat hasil yang kurang optimal.


"Kami kurang beruntung dalam menyelesaikan peluang. Kami menciptakan banyak peluang - jika kami tidak membuat banyak peluang mungkin saya akan khawatir- tetapi kami membuang banyak sekali peluang" ungkap Van Gaal kepada Sportsmole. Menurut Van Gaal, akibat sering buang-buang peluang saat ini Manchester United belum bisa menjadi tim terbaik di Inggris maupun di Eropa.


"Karena itulah saat ini kami berada di posisi kedua di liga dan di posisi kedua di grup Liga Champions" keluh Van Gaal. Manchester United sendiri akan melakoni partai perebutan puncak klasemen pada akhir pekan ini melawan sang pemuncak klasemen sementara, Leicester City pada hari Minggu (29/11) dini hari nanti.[initial]

 (sm/dub)