Van Gaal: MU Sudah Tawarkan Uang Banyak Kepada De Gea

Van Gaal: MU Sudah Tawarkan Uang Banyak Kepada De Gea
David De Gea. (c) AFP
Bola.net - Manchester United nampaknya benar-benar takut kehilangan David De Gea. Masa depan De Gea memang masih terus menjadi bahan spekulasi karena sang kiper belum juga mau memperpanjang kontranya di Old Trafford.

Masalahnya, Real Madrid juga menginginkan mantan kiper Atletico tersebut. Banyak yang menyebut De Gea akan tergoda untuk pulang ke kota Madrid meski harus membuat kesal para pendukung Los Rojiblancos.

Pelatih United Louis van Gaal mengatakan bahwa pihak klub sudah menawarkan uang dalam jumlah besar kepada De Gea. Namun hingga saat ini, De Gea belum juga mau memperpanjang durasi kontraknya.

"Saya bukan bos dalam hal ini. Saya tentu ingin De Gea bertahan. Pemain itu sendiri yang menjadi bos, dia bisa menerima atau menolak tawaran. Kalian harus tanya kepada De Gea, bukan saya. Tapi kami sudah menawarkan uang dalam jumlah yang sangat besar kepadanya," terang Van Gaal kepada Sky Sports.

De Gea sendiri sejauh ini juga belum memberikan kejelasan mengenai masa depannya. [initial]

 (sky/hsw)