Van Gaal Minta MU Tampil Lebih Garang

Van Gaal Minta MU Tampil Lebih Garang
Louis van Gaal. (c) AFP
Bola.net - Louis van Gaal mengakui bahwa Manchester United sudah gagal membuat cukup banyak peluang di beberapa pertandingan terakhir mereka, namun ia merasa bahwa para penyerang juga harus meningkatkan finishing mereka.

Ketika tim kalah di pertandingan melawan Southampton awal bulan ini, United gagal melepaskan satu pun tendangan ke arah gawang dan Juan Mata sempat melewatkan peluang emas di menit-menit akhir laga.

Jelang duel melawan Leicester, sang manajer tidak ingin hal tersebut terjadi lagi.

"Kami harus bermain lebih cepat, karena lawan kami bakal bertahan dan tidak menyediakan banyak ruang, sehingga sulit untuk menyerang," jelas Van Gaal pada reporter.

"Semua orang tahu bahwa kami juga membutuhkan sedikit keberuntungan dan kami harus bisa menyelesaikan peluang dengan baik," pungkasnya. [initial]

 (isf/rer)