Van Gaal Minta De Gea Fokus dan Lupakan Madrid

Van Gaal Minta De Gea Fokus dan Lupakan Madrid
David De Gea (c) AFP
Bola.net - David de Gea diminta untuk melupakan rumor Real Madrid dan fokus di Manchester United.

De Gea sebelumnya diyakini sudah bulat mengambil keputusan untuk bergabung dengan klub raksasa Spanyol. Namun kedua klub tak kunjung mencapai kata sepakat, usai Setan Merah ngotot memberikan banderol 35 juta poundsterling.

Sementara itu, bos United, Louis Van Gaal, meminta De Gea untuk menata ulang fokusnya dan menerima kenyataan bahwa ia harus terus bertahan di Old Trafford, sembari mengatasi masalah cedera yang ia alami.

"Saya berharap ia bisa bermain melawan Barcelona (di laga uji coba di Amerika Serikat pekan ini)," tutur Van Gaal pada Daily Star.

"Ia mengalami cedera dan tidak bisa bermain melawan San Jose, jadi saya berkata 'berdiri saja di bawah gawang, sehingga para striker bisa melihat target yang mereka tuju, namun jangan lakukan apapun yang membuat cederamu bisa bertambah parah'," pungkasnya. [initial]

 (dst/rer)