Van Gaal: Menang Lawan Aston Villa Kunci Kesuksesan MU

Van Gaal: Menang Lawan Aston Villa Kunci Kesuksesan MU
Louis van Gaal (c) AFP
Bola.net - Louis van Gaal menargetkan kemenangan ketika Manchester United melawat ke markas Aston Villa akhir pekan nanti, Sabtu (15/8). Menurut pelatih, membawa tiga poin dari kandang lawan di awal musim merupakan langkah pertama menuju kesuksesan musim ini.

Di awal pekan pertama Premier League melawan Tottenham Hotspur, MU memetik kemenangan tipis 1-0. Hasil tersebut membuat The Red Devils menempati peringkat tujuh klasemen. Menilik hasil tersebut, Van Gaal cukup puas.

"Kami menjalani start lebih baik dibanding tahun lalu. Musim ini masih panjang dan masih banyak laga yang harus dilewati," ucap Van Gaal dalam jumpa pers hari ini, Kamis (12/8).

Pada pekan kedua yang MU akan bertemu dengan pasukan Tim Sherwood Villa Park.

"Laga tersebut menjadi kunci kesuksesan musim ini. Tapi kami harus terus melakukan perbaikan ketika menjalani laga tandang. Kami yakin bisa banyak melakukan perbaikan," jelas mantan pelatih Belanda tersebut.  [initial]
 (bola/shd)