Van Gaal: Manchester United Masih Bisa Juara

Van Gaal: Manchester United Masih Bisa Juara
Manchester United (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester United, Louis van Gaal mengungkapkan bahwa timnya masih bisa memenangkan gelar Premier League musim ini walaupun memiliki jarak cukup jauh dengan Chelsea.

Saat ini, The Red Devils, yang menempati peringkat keempat, tertinggal delapan poin dari Chelsea yang ada di puncak klasemen.

Ditegaskan Van Gaal, jadwal yang masih mempertemukan timnya dengan tim-tim papan atas akan membuat peluang timnya masih ada. Karena itu, Van Gaal tak mau pesimis dengan peluang timnya itu.

"Masih ada perlombaan untuk peringkat keempat di mana itu melibatkan Liverpool dan Tottenham," ujarnya.

"Kami telah mengalahkan mereka, tapi kami masih harus bermain melawan tim tiga besar. Banyak yang bisa terjadi. Kami masih bisa juara, secara matematis. Kami bisa melakukan itu," tandasnya.

Akhir pekan ini, Manchester United akan bertemu Aston Villa. (tdm/dzi)