Van Gaal: Manchester United Kurang Berani Bermain Sepakbola

Van Gaal: Manchester United Kurang Berani Bermain Sepakbola
Louis van Gaal (c) Manutd
- Pelatih Manchester United, Louis van Gaal mengungkapkan bahwa timnya tak memiliki keberanian untuk bermain sepakbola dan memenangkan pertandingan saat melawan Stoke City.


Bertamu ke Britannia Stadium, The Red Devils dipaksa menelan kekalahan dua gol tanpa balas. Kekalahan ini membuat MU tanpa kemenangan di tujuh pertandingan terakhir mereka.


Berbicara usai pertandingan, Van Gaal mengungkapkan bagaimana performa timnya pada laga tersebut. "Pikiran saya adalah bahwa kami tak bermain untuk bermain sepakbola di babak pertama dan kemudian memberikan gol yang sangat buruk," ujarnya.


"Saya harus mengatakan bahwa kami bermain jauh lebih baik di babak kedua, kami menciptakan satu atau dua peluang dan seharusnya gol. Kemudian keyakinan akan datang kembali dan kami akan bermain lebih baik lagi, tapi masalahnya adalah kami tak berani untuk bermain. Itu analisis saya," tandasnya.


Sebagai informasi, dua gol kemenangan Stoke City dicetak oleh Bojan dan Marko Arnautovic.[initial]


 (mutd/dzi)