Van Gaal Lega Fletcher Tak Jadi Lepas

Van Gaal Lega Fletcher Tak Jadi Lepas
Louis van Gaal. (c) AFP
Bola.net - Louis Van Gaal mengaku lega usai ia mengetahui Darren Fletcher batal pindah ke West Ham di bursa transfer Januari.

Manajer asal Belanda itu menyebut United tidak mencapai kata sepakat dengan The Hammers, yang hanya ingin meminjam pemain asal Skotlandia tersebut.

"Saya pikir Darren akan segera mengikat kontrak. Namun pada akhirnya mereka hanya ingin meminjam dirinya dan itu bukan apa yang kami sepakati sebelumnya. Saya hanya mendengarkan apa yang sebelumnya dijanjikan West Ham," tutur Van Gaal pada ManUtd.com.

"Tidak ada persetujuan. Kami ingin membantu Fletcher dan itu satu-satunya apa yang ingin saya lakukan. Saya senang sebagai manajer, bahwa ia kembali ke sini. Ia merupakan kapten ke-3 saya. Ia tidak sering bermain, jadi saya ingin membantunya. Saya tidak tahu apa yang terjadi di sana, namun kesepakatannya berubah pekan ini," pungkasnya. [initial]

 (manu/rer)