Van Gaal: Kritik Buat Saya Tak Nyaman

Van Gaal: Kritik Buat Saya Tak Nyaman
Louis van Gaal (c) AFP
- Louis van Gaal mengakui ia sudah terbiasa dengan kritik, namun tetap saja hal tersebut membuatnya merasa tak nyaman.


Van Gaal pernah berada dalam posisi tersudut ketika Manchester United tak pernah sekalipun meraih kemenangan di Desember dan juga sempat tersingkir di Liga Champions. Kabar yang beredar di media mengatakan bahwa sang manajer sempat ditawari mundur oleh klub.


Namun sang bos bereaksi keras terhadap kabar tersebut dan ia mengaku itu sudah menjadi bagian dari sifatnya.


"Saya terbiasa dengan banyak kritik. Bagi saya, hal ini tidak lagi membuat saya tertekan. Ini karena saya ingin terus melindungi para pemain. Semuanya selalu salah Van Gaal, tidak pernah para pemain, jadi itulah keuntungan bicara dengan media," tutur Van Gaal pada The Independent.


"Namun apakah saya menikmatinya? Tidak, karena saya merasa tak nyaman. Ada banyak orang tahu bahwa saya orang yang jujur dan akan mencoba mempertanyakan sesuatu yang salah. Saya tahu keluarga Glazers kecewa, Ed Woodward kecewa, dan saya juga kecewa karena kami kian jauh dari performa terbaik."


"Namun Anda juga harus lihat apa yang terjadi musim ini. Cedera yang menimpa Luke Shaw tak wajar. Selain itu masalah juga menimpa Marcos Rojo, Valencia, dan Schweinsteiger. Kami amat tidak beruntung tahun ini." [initial]


 (ind/rer)