Van Gaal: Juara FA Lebih Penting dari Empat Besar

Van Gaal: Juara FA Lebih Penting dari Empat Besar
Louis van Gaal. (c) AFP
- Louis van Gaal berkeras memenangkan Piala FA akan jauh lebih penting ketimbang finish di empat besar.


Dan manajer Belanda percaya jika United mampu mengangkat trofi pertama mereka sejak era Sir Alex Ferguson berakhir, mereka bisa menyambut era baru penuh kesuksesan di musim berikutnya.


"Selalu penting untuk memenangkan trofi. Bagi para pemain, empat besar bukan gelar juara. Dan juara adalah Piala FA atau turnamen lainnya. Mereka bisa melihat dan memegang pialanya. Itu amat menarik," tutur Van Gaal pada Express.


"Dan Piala FA adalah trofi penting di Inggris. Kami bermain di salah satu kuil paling penting di Inggris. Ini menunjukkan betapa pentingnya kompetisi ini."


"Pertama, kami harus juara lebih dulu, dan kemudian barulah anda bisa bilang semua mengenai trofi perdana sejak era Sir Alex Ferguson. Namun saya hanya bisa bicara mengenai fakta. Anda tahu bahwa sejarah klub bisa berubah drastis."


United bakal bermain melawan Crystal Palace di final yang digelar di Wembley, Sabtu ini. [initial]


 (exp/rer)