Van Gaal Ingin Pulangkan Pogba

Van Gaal Ingin Pulangkan Pogba
Pogba jadi incaran Van Gaal. (c) afp
Bola.net - Manajer anyar Manchester United, Louis Van Gaal, dikabarkan ingin memulangkan kembali Paul Pogba ke Old Trafford.

Gelandang muda asal Prancis tersebut juga menjadi incaran United kala mereka masih ditangani oleh David Moyes. Bahkan, kabarnya negosiasi dengan pihak Juventus saat itu sudah berjalan dengan intens. Namun, setelah Moyes didepak, maka pembicaraan transfer Pogba pun terhenti.

Kini, Van Gaal juga disebut ingin meneruskan perburuan gelandang berusia 21 tahun tersebut. Namun, usaha untuk mendatangkan Pogba bakal menguras kocek Setan Merah cukup dalam. Sebab, menurut kabar yang dilansir Express, bandrolnya kini mencapai 60 juta Pounds.

United sendiri memang tengah getol berburu sejumlah pemain baru, terutama di lini belakang dan tengah. Dengan dana melimpah yang diperkirakan mencapai 200 juta Pounds, Setan Merah siap untuk mendatangkan sejumlah pemain kelas dunia. Selain Pogba, Van Gaal juga disebut menginginkan jasa Kevin Strootman dan bek Borussia Dortmund, Mats Hummels. [initial]

 (exp/dim)