Van Gaal Hadapi Masalah Besar karena Badai Cedera

Van Gaal Hadapi Masalah Besar karena Badai Cedera
(c) AFP
- Louis van Gaal mengatakan Manchester United memiliki masalah besar karena badai cedera menghantam. Setelah dipastikan kehilangan Luke Shaw dalam waktu lama, kini giliran Marcos Rojo menyusul.


Rojo mengalami cedera bahu ketika menjalani latihan. Ia dipastikan tak bisa bermain dalam beberapa ke depan. Selain Rojo, Phil Jones juga masih dibekap cedera.


"Rojo mengalami cedera dislokasi bahu yang hampir sama dengan tahun sebelumnya. Artinya ia akan menepi beberapa pekan ke depan," Van Gaal memberikan konfirmasi jelang hadapi West Ham akhir pekan ini.


"Sangat tidak beruntung, cedera juga terjadi di posisi Luke Shaw. Jadi saya menghadapi masalah besar," lanjutnya.


Pada kesempatan ini,  Van Gaal juga memberikan kabar terbaru soal cedera Jesse Lingard yang dikatakan akan segera kembali. Jones masih harus istirahat. Total pemain MU yang mengalami cedera saat ini berjumlah enam pemain. [initial]

 (sky/shd)