Van Gaal: Di Mana Di Maria? Saya Tidak Tahu

Van Gaal: Di Mana Di Maria? Saya Tidak Tahu
Louis van Gaal (c) AFP
Bola.net - Louis van Gaal mengaku tidak tahu di mana kini Angel Di Maria berada, meski pemain Manchester United tersebut sudah beberapa kali dikabarkan akan segera bergabung dengan PSG dalam waktu dekat.

Hal itu diungkap oleh sang manajer, tak lama usai klub kalah 0-2 di tangan PSG di laga pra-musim yang mereka jalani di Amerika Serikat. Van Gaal rupanya tidak ingin memberikan petunjuk sedikit pun terkait transfer mantan penggawa Real Madrid tersebut.

"Saya tidak tahu, karena saya bukan manajer seperti Laurent Blanc, saya tidak ingin memberikan komentar terhadap pertanyaan seperti ini. Di Manchester United, kami akan membuat pengumuman ketika semuanya sudah resmi dan ketika tidak ada apapun, itu berarti semuanya masih dalam proses," tutur Van Gaal pada The Mirror.

"Saya sudah mengatakannya beberapa kali. Kami akan menunggu dan melihat. Saya tidak ingin mencampuri situasi ini," pungkasnya.

PSG kabarnya akan menebus jasa Di Maria dengan harga 28 juta poundsterling. [initial]

 (mir/rer)