Van Gaal: Chelsea Pasti Puas Andai Cuma Dapat Satu Poin

Van Gaal: Chelsea Pasti Puas Andai Cuma Dapat Satu Poin
Louis van Gaal (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester United, Louis van Gaal mengklaim bahwa Chelsea akan puas walau hanya mendapatkan satu poin saat melawan timnya akhir pekan ini.

Stamford Bridge akan menyajikan duel panas akhir pekan ini dengan mempertemukan tuan rumah Chelsea, sekaligus pemuncak klasemen, melawan Manchester United yang kini menempati posisi ketiga.

Sulit menebak hasil akhir laga ini. Rekor kandang Chelsea musim ini sungguh luar biasa, sementara performa Manchester United tengah berada di puncaknya.

Dan menurut Van Gaal, anak asuh Jose Mourinho itu akan puas andai hanya bermain seri melawan mereka. Namun ditegaskannya, Chelsea tak akan mengincar hasil seri di kandang sendiri.

"Saya pikir Chelsea akan puas dengan hasil imbang. Tapi tentu saja mereka ingin mengalahkan kami dan kami ingin mengalahkan mereka," tegasnya.[initial]

 (ins/dzi)