Van Gaal Bermimpi Menangkan Derby Manchester

Van Gaal Bermimpi Menangkan Derby Manchester
Louis van Gaal (c) AFP
Bola.net - Manajer Manchester United, Louis Van Gaal, mengatakan bahwa dirinya bermimpi untuk bisa memberikan fans Setan Merah kemenangan dalam laga kontra Manchester City di Old Trafford, Minggu (12/04).

City memenangkan empat laga derby yang sudah digelar sebelumnya, termasuk saat menang dengan skor 1-0 di Etihad, November lalu. Para suporter United pun kini berharap Setan Merah bisa memutus tren negatif tersebut, sekaligus membawa timnya mendekati Chelsea yang ada di puncak klasemen.

Van Gaal pun akhirnya bertekad untuk bisa memenangkan laga derby itu demi para suporter Setan Merah.

"Saya bermimpi untuk memenangkan laga itu. Itu bukan masalah. Setiap pemain juga mestinya bermimpi untuk memenangkan laga tersebut," seru Van Gaal.

Saya juga memikirkan bagaimana cara kami memenangkan laga lawan City dengan para staf dan para pemain selama beberapa hari. Anda akan selalu berpikir bagaimana caranya untuk mengalahkan lawan Anda berikutnya," tutur Manajer asal Belanda itu pada MUTV. [initial]

 (mutv/dim)