Van Gaal: Bencana Jika MU Tak Lolos 16 Besar

Van Gaal: Bencana Jika MU Tak Lolos 16 Besar
Louis van Gaal (c) Manutd
- Louis van Gaal mengakui akan jadi bencana luar biasa jika Manchester United gagal lolos ke babak 16 besar Europa League musim ini.


Setan Merah akan menjamu FC Midtjylland di leg kedua 32 besar di Old Trafford malam nanti, usai mereka sebelumnya secara mengejutkan kalah 1-2 ketika bermain di Denmark.


"Ya, saya tahu semua orang berpikir Manchester United harus menang melawan Midtjylland dan itulah mengapa United memiliki status tinggi, namun saya sudah katakan bahwa Anda harus melihat lawan yang kami hadapi dan Manchester United. Saya sudah menjelaskan mengapa," tutur Van Gaal pada Express.


"Ada banyak kritik, jadi hal tersebut bisa mempengaruhi mereka. Namun mereka akan coba mengindahkan hal tersebut, karena itu amat penting. Tidak hanya kritik terhadap manajer, namun juga kritik terhadap diri mereka sendiri. Itu juga berarti Anda harus mempersiapkan diri dengan baik dan tidak terpengaruh dari luar." [initial]


 (exp/rer)