Van Dijk Diyakini Segera Gabung Liverpool

Van Dijk Diyakini Segera Gabung Liverpool
Virgil Van Dijk (c) Ist

Bola.net - - Legenda Liverpool, Phil Thompson angkat bicara seputar rumor transfer Virgil van Dijk. Thompson percaya bahwa bek Timnas Belanda itu akan segera bergabung dengan Liverpool dalam waktu dekat ini.

Rumor kepindahan Van Dijk menjadi salah satu topik yang ramai dibicarakan pada musim panas ini. Kubu Southampton dikabarkan mengecam pendekatan ilegal yang dilakukan The Reds untuk membajak sang bek ke Anfield.

Liverpool sendiri sudah menyatakan permintaan maaf atas manuver tersebut. Namun mereka dikabarkan masih belum menyerah untuk mendatangkan bek itu sebelum bursa transfer ditutup.

Virgil Van DijkVirgil Van Dijk

Thompson sendiri percaya bahwa Van Dijk masih berada dalam jangkauan The Reds. "Saya pikir kesepakatan transfer Van Dijk masih bisa terjadi," buka Thompson kepada Sky Sports.

Selain Van DIjk, Thompson juga menilai mantan klubnya telah melakukan langkah yang cerdas dalam mendatangkan Dominic Solanke.

"Perekrutan Dominic Solanke merupakan pencurian yang fantastis dari Chelsea. Saya berharap dia mendapatkan jam bermain yang ia inginkan." tutup mantan bek The Reds tersebut.

Kubu The Saints sendiri mematok harga yang sangat mahal untuk Van Dijk. The Reds dikabarkan harus mengeluarkan uang sebesar 60 Juta pounds untuk bek 26 tahun tersebut.