Van Dijk Datang, Klavan Tak Gentar

Van Dijk Datang, Klavan Tak Gentar
Virgil van Dijk (c) LFC

Bola.net - - Bek Liverpool, Ragnar Klavan menyambut kehadiran Virgil Van Dijk pada bursa transfer kali ini dengan tangan terbuka. Klavan menyebut ia dan para bek Liverpool lainnya siap untuk bersaing sehat dengan mantan bek Southampton tersebut.

Setelah melalui rangkaian rumor yang panjang, Liverpool akhirnya menuntaskan transfer Virgil van Dijk pada akhir Desember lalu. Mereka resmi mendatangkan sang pemain dari Southampton dengan nilai transfer mencapai 75 Juta Pounds.

Datangnya van Dijk ini tentu menjadi ancaman tersendiri bagi para bek Liverpool. Pasalnya bek Timnas Belanda ini diyakini akan mengunci satu tempat di pos bek tengah Liverpool di masa depan.

Ragnar KlavanRagnar Klavan

Klavan sendiri mengaku tak takut untuk bersaing dengan Van Dijk di paruh kedua musim ini. "Dia [Van Dijk] adalah tambahan yang bagus untuk tim kami," buka Klavan kepada Daily Mail.

"Sama seperti yang lainnya, selalu ada kompetisi di tim ini dan kompetisi itu bagus untuk semua posisi dan itu bagus untuk kami semua." tutup bek Timnas Estonia tersebut.

Van Dijk sendiri kemungkinan besar akan mendapatkan debutnya pada akhir pekan ini saat Liverpool berhadapan dengan Everton di ajang FA Cup hari Sabtu (6/1) nanti.