Van Dijk Absen, Ini Pesan Kapten Henderson untuk Skuat Liverpool

Van Dijk Absen, Ini Pesan Kapten Henderson untuk Skuat Liverpool
Jordan Pickford melakukan pelanggaran keras pada Virgil van Dijk di laga pekan kelima Premier League, Sabtu (17/10/2020) (c) AP Photo

Bola.net - Jordan Henderson berharap skuat Liverpool menjadi lebih kuat meski tak akan diperkuat Virgil van Dijk, tapi juga berdoa agar Van Dijk tak sampai absen terlalu lama.

Skuat Liverpool tak akan bisa memainkan Van Dijk untuk waktu yang lama karena cedera ACL di lutut kanannya. Belum ada kepastian kapan ia bisa merumput lagi.

Akan tetapi bisa jadi ia akan absen lebih dari lima hingga enam bulan. Hal ini jika merujuk pada kasus-kasus cedera serupa yang terjadi pada pemain lain, contohnya adalah bek Manchester City, Aymeric Laporte, musim 2019-20 lalu.

Van Dijk sendiri adalah pemain penting di lini pertahanan. Sejauh ini Liverpool sangat bergantung kepadanya untuk mengorganisir lini pertahanan sekaligus membantu mengatur permainan dari belakang.

1 dari 2 halaman

Liverpool Harus Lebih Kuat

Absennya Virgil van Dijk ini memang berpotensi melemahkan Liverpool. Namun Jordan Henderson tak mau hal itu terjadi.

Ia mendesak rekan-rekannya agar bisa membuktikan bahwa mereka bisa tampil apik tanpa Van Dijk.

“Anda harus menggunakan saat-saat seperti ini untuk menjadi lebih kuat dan lebih sering bersama daripada saat ini. Dan menggunakannya sebagai hal positif dalam beberapa hal," ucapnya pada situs resmi Liverpool.

"Saya tahu kedengarannya konyol saat ini, tetapi itulah yang perlu Anda coba lakukan. Kami perlu mencoba untuk melihat ke depan dan mencoba membantu kami dalam beberapa bulan mendatang selama Virgil absen," tegas Henderson.

2 dari 2 halaman

Semoga Van Dijk tak Absen Lama

Jordan Henderson menambahkan, ia akan berusaha untuk memberikan dukungan pada Virgil van Dijk saat ia mengalami masa-masa sulit ini. Namun ia juga berharap bek asal Belanda itu tak sampai absen terlalu lama.

“Dan juga dampingi dirinya dan selalu ada untuknya kapanpun ia membutuhkan kami. Tapi ia karakter yang kuat, ia kuat secara mental dan ia pasti akan kembali lebih kuat dan semoga tidak terlalu lama," ucap Henderson.

Virgil van Dijk cedera ACL karena diterjang Jordan Pickford di laga Everton vs Liverpool di matchday lima Premier League 2020-21 di Goodison Park. Van Dijk pun membutuhkan operasi untuk memulihkan cederanya itu.

(Liverpoolfc.com)