
Bola.net - - Antonio Valencia mengatakan bahwa ia amat mengagumi kekuatan fisik Romelu Lukaku, rekan anyarnya di Manchester United.
Strike Belgia hanya kalah dari Harry Kane sebagai pencetak gol terbanyak Premier League musim lalu, usai membuat 25 gol bersama Everton.
Performa apik mantan pemain Chelsea itu lantas menarik minat MU untuk merekrutnya di musim panas. Mereka membayar tak kurang dari 75 juta pounds untuk mendaratkannya di Old Trafford.
Lukaku mencetak gol ketika United kalah 1-2 dari Real Madrid di Piala Super Eropa pekan ini. Sebelumnya, ia juga kerap tampil apik di laga-laga pra-musim.
Valencia pun memberikan pujian pada pria yang diharapkan mampu jadi mesin gol anyar United di musim 17/18 tersebut.
Antonio Valencia
"Lukaku sudah bekerja dengan baik di klub yang ia bela sebelumnya," tutur Valencia di laman resmi klub.
"Saya seperti anak kecil jika ada di sebelah Romelu! Dia amat kuat. Saya sudah melihat dia berlatih di atas lapangan dan gym."
"Kekuatannya amat luar biasa, tenaga, dan juga kecerdasannya. Kami berharap tahun ini akan bagus untuknya dan juga tim."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 17:49
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 15:27
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 15:05
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 15:00
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 14:50
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 06:00
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 05:45
-
Liga Champions 23 Maret 2025 05:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 05:15
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 05:02
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...