Valencia: Liga Champions Penting Bagi MU

Valencia: Liga Champions Penting Bagi MU
Antonio Valencia (c) AFP
- Antonio Valencia menekankan bahwa finish di empat besar amat penting bagi Manchester United, jelang laga vital melawan , yang tengah duduk di peringkat dua klasemen sementara liga, di White Hart Lane akhir pekan ini.


Pemain berusia 30 tahun tahu bahwa finish di zona big four akan menjadi modal yang bagus bagi tim untuk coba lagi merebut gelar juara musim depan. Valencia juga ingin United tak absen lagi di Liga Champions, seperti yang mereka alami di 2014.


"Kami tahu betapa penting sejarah Liga Champions di sini dan betapa bahagianya fans jika kami mampu masuk kompetisi tersebut sekali lagi di musim kompetisi yang akan datang," tutur Valencia menurut laporan The Mirror.


"Jadi, pertarungan utama kami adalah untuk mencoba finish di empat besar."


United tengah duduk di peringkat lima klasemen sementara Premier League, terpaut satu angka dari Manchester City yang ada di atasnya. [initial]


 (mir/rer)