
Bola.net - Mantan kiper Manchester United Mark Bosnich menyarankan agar Jordan Pickford dilarang tampil selama kurun waktu Virgil van dijk absen dari lapangan hijau.
Pickford menjadi sorotan pada matchday lima Premier League 2020-21 antara Everton vs Liverpool. Hal tersebut tak lepas dari tekel terbangnya yang menghajar Van Dijk.
Ia 'menggunting' kaki kanan Van Dijk saat berusaha mengamankan gawangnya. Alhasil lutut kanan bek Belanda itu cedera.
Advertisement
Hasil scan menunjukkan Van Dijk mengalami cedera ACL. Alhasil ia memerlukan tindakan operasi untuk memulihkan cedera tersebut dan akan butuh waktu lebih dari enam bulan baginya sebelum ia bisa bermain lagi.
Usulan Bosnich
Jordan Pickford sendiri sangat beruntung. Ia tak mendapatkan kartu apa pun usai melanggar Virgil van Dijk. Bahkan VAR juga tak menganggap pelanggaran itu layak berbuah hukuman.
Mark Bosnich kemudian angkat bicara soal pelanggaran Pickford itu. Ia merasa bahwa kiper Inggris itu harusnya disanksi larangan bermain selama waktu Van Dijk absen dari lapangan hijau. Pria asal Australia itu pun yakin hukuman itu akan membuat jera para pemain dan akan berpikir dua kali sebelum melakukan aksi brutal di lapangan.
"Satu hal yang tidak pernah benar-benar menjadi pertimbangan serius adalah ketika ada tekel yang dibuat, pada level yang sembrono, yang akan membahayakan keselamatan lawan," ucapnya pada Sky Sports.
"Saya benar-benar berpikir bahwa jika itu masalahnya, kekuatan yang harus dilihat, mungkin sebagai pencegah, berapa lama pemain yang Anda tekel absen, apakah Anda bersungguh-sungguh atau tidak, adalah berapa lama akan disanksi," serunya.
"Karena seperti yang saya bilang, jenis tekel ini dan yang kemudian dari Richarlison, meskipun menurut saya tekel Richarlison lebih buruk daripada tekel Pickford. Terlepas dari apakah mereka bersungguh-sungguh atau tidak, itu menempatkan pemain lain dalam risiko dan bahaya," tegasnya.
"Dan saya pikir satu-satunya cara, seperti yang saya katakan, dalam jangka panjang untuk mencegah pemain benar-benar menempatkan diri mereka pada posisi di mana mereka akan membahayakan lawan adalah dengan benar-benar mempertimbangkan aturan."
Pembelaan untuk Pickford
Uniknya aksi Jordan Pickford itu justru mendapat pembelaan dari legenda Liverpool, Jamie Carragher. Ia menyebut Pickford sebenarnya tak sengaja melakukan pelanggaran berat itu pada Virgil van Dijk.
"Tentu saja, seharusnya kartu merah untuk Jordan Pickford, itu adalah tekel yang buruk," buka Carragher dikutip dari Sky Sports.
"Saya akan membela Jordan Pickford tentang itu. Ya, itu adalah tekel yang buruk. Kaki saya patah, kaki Nani hampir patah. Hal-hal ini terjadi, sayangnya di sepak bola, saya rasa tidak ada orang yang sengaja mencederai yang lainnya," tegas Carragher.
Jordan Pickford sendiri disebut tak akan mendapatkan hukuman dari pihak FA usai mencederai Virgil van Dijk. Pasalnya mereka hanya akan mempertimbangkan hukuman retrospektif untuk insiden yang tidak dilihat oleh ofisial pertandingan di lapangan atau di markas VAR di Stockley Park.
(Sky Sports)
Berita Liverpool Lainnya:
- Ajaib! Cederai Van Dijk, Pickford tak Bakal Kena Hukuman dari FA
- Kabar Positif untuk Liverpool, Alisson Diperkirakan Bisa Pulih Lebih Cepat
- Mohamed Salah dan Pencetak 100 Gol Paling Cepat untuk Liverpool
- 5 Pemain dengan Pengikut di Instagram Lebih Banyak dari Klubnya
- Tanpa Virgil van Dijk, Liverpool Bakal Sulit Pertahankan Gelar Juara EPL
- Gokil! Thiago Alcantara Catatkan 5 Statistik Impresif Saat Melawan Everton
- Tackle Jordan Pickford ke Van Dijk, Sama Parahnya dengan Jegalan Roy Keane ke Alf-Inge Haaland
- Frustasinya Liverpool: Trent Alexander-Arnold Singgung Wasit di Media Sosial
- Solid, Pemain Liverpool Ramai-ramai Sumbang Dukungan Buat Virgil van Dijk
- Virgil van Dijk Cedera ACL, Salah Satu Bek Ini Bisa Jadi Penggantinya di Liverpool
- Usai Dicelakai Pickford, Van Dijk Akhirnya Buka Suara: Saya Akan Kembali Dengan Lebih Kuat!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Oktober 2020 23:43
Gagal Total di MU, Pemain Ini Mengeluh Terlalu Dikekang Louis van Gaal
-
Bundesliga 18 Oktober 2020 23:10
Petinggi Dortmund Tegaskan Siap Lepas Jadon Sancho ke Manchester United, Asal...
-
Liga Inggris 18 Oktober 2020 22:33
Bruno Fernandes Janji MU Tak Akan Ulangi Kekalahan 1-6 dari Tottenham
-
Liga Inggris 18 Oktober 2020 18:10
Bruno Fernandes Ungkap Penyebab Eksekusi Penaltinya Gagal jadi Gol
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:15
-
Voli 20 Maret 2025 10:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:46
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...