Usir Joe Hart, Man City Rela Bayar 9 Juta Pounds

Usir Joe Hart, Man City Rela Bayar 9 Juta Pounds
Joe Hart (c) Torino FC
- Manchester City nampaknya sudah benar-benar tidak membutuhkan jasa Joe Hart lagi untuk masa-masa mendatang. Mereka disebut siap membayar Joe Hart agar bersedia pindah klub secara permanen pada musim yang akan datang.


Hart musim ini tersingkir dari skuat Man City karena gaya bermainnya tidak sesuai dengan karakter kesukaan pelatih Pep Guardiola. Ia lantas pindah ke Torino dengan status pemain pinjaman dimana sebagai gajinya tetap dibayar oleh City.


Investigasi The Sun dikalangan internal City bahkan mengungkap fakta yang mengejutkan. The Citizen siap membayar Joe Hart pada angka 9 juta pounds agar musim depan bersedia bergabung dengan klub lain.


"Manchester City bersedia membayar Hart jika ia pergi dan tidak mempermasalahkan harga jualnya. Mereka juga bersedia membayar separuh gaji Hart selama 12 bulan dan memberinya pesangon pada musim panas," kata sumber internal City yang diwawancara The Sun.


Jumlah 9 juta pounds ini dihitung dari sisa kontrak Hart bersama Man City. Kiper berusia 29 tahun masih memiliki kontrak selama tiga tahun. Jika dikalkulasikan, maka kontraknya kurang lebih bernilai 17,8 juta pounds. [initial]


 (sun/asa)