Usai Kalah John Terry Kirim Pesan Bakar Semangat Chelsea

Usai Kalah John Terry Kirim Pesan Bakar Semangat Chelsea
John Terry (c) CFC

Bola.net - - Kapten , John Terry, belum lama ini mengirim pesan untuk membakar semangat timnya, usai mereka menelan kekalahan dari Tottenham.

Berkunjung ke White Hart Lane, tim asuhan Antonio Conte mengusung modal kemenangan di 13 pertandingan beruntun di Premier League dan berambisi menang untuk bisa kian menjauh dari Liverpool di puncak klasemen.

Namun apa daya, mereka harus keluar dari London Utara dengan kekalahan 0-2, lewat dua gol tandukan Dele Alli. Hasil ini membuat The Blues kini hanya tinggal memiliki keunggulan lima poin dari Liverpool.

Meski begitu, Terry ingin timnya terus menjaga sikap positif dan kembali ke jalur kemenangan secepat mungkin, demi merebut kembali trofi juara yang di musim lalu harus mereka relakan jatuh ke tangan Leicester City.

Dengan menggunakan Instagram, Terry menulis pesan: "Tentunya kami merasa kecewa dengan kekalahan malam ini, namun jangan lupakan rekor kami sebelumnya dan juga sikap dan karakter yang kami tunjukkan di semua laga tersebut, yang membuat kami ada di posisi kami sekarang."

"Kami masih ada di puncak klasemen liga dan di situlah di mana kami ingin berada pada Mei mendatang. Kami akan bangkit dan terus melaju."

Chelsea akan bermain melawan Peterborough di babak III Piala FA yang akan berlangsung di Stamford Bridge akhir pekan ini.