Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?

Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?
Skuad Chelsea saat berduel lawan Arsenal di Emirates Stadium, Minggu (16/03/2025). (c) AP Photo/Ian Walton

Bola.net - Klub Serie A, AC Milan nampaknya ketagihan belanja pemain di Chelsea. Terbaru, Rossoneri dilaporkan berminat pada winger The Blues, Noni Madueke.

Beberapa tahun terakhir, Chelsea dan Milan punya hubungan bisnis yang cukup bagus. Ada sejumlah transfer yang terjadi di antara kedua raksasa Eropa itu.

Terbaru ada transfer Joao Felix. Pemain asal Portugal itu dipinjamkan Chelsea ke AC Milan di awal tahun kemarin.

Dilansir Fichajes, Milan kembali kepincut dengan pemain Chelsea lagi. Kali ini mereka ingin mendatangkan Noni Madueke dari Stamford Bridge.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Perkuat Lini Serang

Perkuat Lini Serang

Selebrasi gol Noni Madueke pada laga Man City vs Chelsea di Premier Leafue 2024/2025 (c) AP Photo/Scott Heppell

Menurut laporan tersebut, AC Milan membutuhkan Madueke untuk memperkuat lini serang mereka.

Rossoneri dikabarkan kurang puas dengan performa winger mereka. Apalagi beberapa pemain sayap mereka seperti Rafael Leao dan Christian Pulisic dirumorkan akan cabut di musim panas nanti.

Itulah mengapa manajemen Milan mulai berburu winger baru dan mereka menilai Madueke bakal jadi solusi yang bagus untuk lini serang mereka.

2 dari 4 halaman

Bisa Didapatkan

Bisa Didapatkan

Duel Declan Rice dengan Noni Madueke di laga Chelsea vs Arsenal di Stamford Bridge, Minggu (10/11/2024). (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Laporan yang sama mengklaim bahwa transfer Madueke ke San Siro di musim panas nanti mungkin terjadi.

Chelsea dikabarkan harus menjual beberapa pemain mereka di musim panas nanti. Jika tidak, mereka akan terkena sanksi profit and sustainability rules.

Madueke merupakan salah satu pemain yang bisa dijual Chelsea di musim panas nanti. Jadi jika Milan memberikan tawaran yang tepat, mereka siap menjual sang winger.

3 dari 4 halaman

Mahar Transfer

Mahar Transfer

Selebrasi Noni Madueke usai mencetak gol dalam laga Wolverhampton vs Chelsea di Premier League 2024/2025. (c) Chelsea FC

Milan menurut laporan itu menyiapkan dana yang cukup besar untuk merekrut Madueke.

Mereka siap memboyong sang winger ke San Siro dengan tebusan sekitar 40 juta Euro.