
Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger membantah Olivier Giroud akan pergi pada Januari nanti seraya memastikan sang penyerang akan bermain lebih banyak ke depannya.
Arsenal baru saja bermain imbang 1-1 saat melawat ke markas Southampton akhir pekan lalu.
Bermain di St. Mary's Stadium, Arsenal tertinggal lebih dahulu setelah Charlie Austin mencetak gol pada menit ketiga. Pada menit ke-72, Giroud masuk menggantikan Alexandre Lacazette sebelum pada menit ke-88 mencetak gol penyama kedudukan.
Gol dari Giroud ini pun seakan menegaskan bahwa dia layak mendapatkan kepercayaan lebih dari Wenger karena sejauh ini dirinya kerap menjadi cadangan dari penyerang baru Alexandre Lacazette.
Dan usai pertandingan tersebut, Wenger tampaknya mulai kembali terkesan dengan dampak kehadiran Giroud di lini depan timnya saat dimainkan.
"Dalam pertanyaan anda ada jawabannya, karena anda bilang dia pemain penting, kenapa kami harus kehilangan pemain penting?" ujar Wenger saat ditanya apakah Giroud akan pergi pada bulan Januari.
"Dia akan memulai lebih banyak permainan. Saya percaya juga itu selalu sama ketika anda memiliki banyak pemain bagus, beberapa di antaranya tak bisa bermain," tambahnya.
"Pertanyaan yang anda berikan selalu kenapa pemain yang bagus tak bermain? Karena bila anda memainkannya, maka ada pemain bagus lain yang tak bermain. Sederhana saja," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 Desember 2017 20:55
-
Liga Inggris 10 Desember 2017 06:10
-
Liga Inggris 10 Desember 2017 03:33
Tertahan di St Mary, Wenger Keluhkan Hal Sama dengan Guardiola
-
Liga Inggris 10 Desember 2017 02:00
Jarang Dimainkan, Wenger Hembuskan Angin Surga pada Pemain Ini
-
Liga Inggris 10 Desember 2017 01:20
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:15
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:53
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...