
Bola.net - Gelaran Premier League akan dimulai kurang lebih dalam waktu tiga minggu lagi. Namun sejauh ini Chelsea masih pasif di bursa transfer.
Chelsea merupakan salah satu unggulan juara EPL di musim 2021/22. Ini dikarenakan The Blues musim lalu berhasil menjuarai Liga Champions.
Sang manajer, Thomas Tuchel dilaporkan ingin mendatangkan beberapa pemain baru untuk memperkuat timnya. Namun sejauh ini belum ada satupun pemain baru merapat ke Stamford Bridge.
Advertisement
Namun jangan khawatir fans Chelsea. Karena di pekan ini setidaknya ada satu pemain yang dikabarkan sudah deal dan siap bergabung dengan Chelsea. Siapa dia? Yuk intip daftarnya di bawah ini.
Erling Haaland
Posisi: Striker
Usia: 20 tahun
Klub Asal: Borussia Dortmund
Perkiraan Mahar Transfer: 75 juta Euro
Update Terbaru: Chelsea belum menyerah dan siap melepaskan tawaran sebesar 150 juta Euro untuk mendaratkan Haaland di musim panas ini. (Sumber: ESPN)
Saul Niguez
Posisi: Gelandang
Usia: 26 tahun
Klub Asal: Atletico Madrid
Perkiraan Mahar Transfer: 80 Juta Euro
Update Terbaru: Chelsea akan menjajal untuk mendatangkan Saul dari Atletico Madrid setelah sang gelandang dipastikan bisa dibeli di musim panas ini. (Sumber: Sport Witness)
Robert Lewandowski
Posisi: Striker
Usia: 32 tahun
Klub Asal: Bayern Munchen
Perkiraan Mahar Transfer: 60 juta Euro
Update Terbaru: Chelsea berencana menukar Timo Werner dengan Robert Lewandowski di musim panas ini. (Sumber: 90min)
Jack Grealish
Posisi: Gelandang Serang
Usia: 25 tahun
Klub Asal: Aston Villa
Perkiraan Mahar Transfer: 80 Juta pounds
Update Terbaru: Chelsea mengintip peluang untuk membajak transfer Grealish setelah Man City ragu-ragu untuk merekrutnya. (Sumber: Tuttomercatoweb)
Marcus Bettineli
Posisi: Kiper
Usia: 29 tahun
Klub Asal: Fulham
Perkiraan Mahar Transfer: Gratis (Free Agent)
Update Terbaru: Chelsea dilaporkan sudah sepakat merekrut Bettineli untuk menjadi kiper ketiga mereka dan transfernya akan kelar di pekan ini. (Sumber: The Daily Mail)
Domenico Berardi
Posisi: Winger Kanan
Usia: 26 tahun
Klub Asal: Sassuolo
Perkiraan Mahar Transfer: 40 Juta Euro
Update Terbaru: Chelsea mengejar Berardi setelah mereka gagal mengamankan jasa Federico Chiesa dari Juventus. (Sumber: Gazzetta Dello Sport)
Sasa Kalajdzic
Posisi: Striker
Usia: 24 tahun
Klub Asal: Stuttgart
Perkiraan Mahar Transfer: 22 Juta Euro
Update Terbaru: Sang striker memastikan tidak akan pindah ke klub manapun dan ingin fokus bermain bersama Stuttgart di musim depan. (Sumber: Bild)
Presnel Kimpembe
Posisi: Bek Tengah
Usia: 25 tahun
Klub Asal: PSG
Perkiraan Mahar Transfer: 40 juta Euro
Update Terbaru: Kimpembe membuka diri gabung Chelsea karena ia khawatir jam bermainnya bakal menurun drastis akibat bergabungnya Sergio Ramos. (Sumber: L'Equipe)
Ilaix Moriba
Posisi: Gelandang Tengah
Usia: 18 Tahun
Klub Asal: Barcelona
Perkiraan Mahar Transfer: 25 juta Euro
Update Terbaru: Chelsea siaga satu mendatangkan Moriba setelah sang bek menolak memperpanjang kontrak dengan Barcelona. (Sumber: Fichajes)
Romelu Lukaku
Posisi: Striker
Usia: 28 Tahun
Klub Asal: Inter Milan
Perkiraan Mahar Transfer: 80 juta Euro
Update Terbaru: Inter Milan melalui CEO Giuseppe Marotta kembali menegaskan Lukaku tidak akan dijual dengan harga berapapun. (Sumber: Sky Italia)
Sergio Romero
Posisi: Kiper
Usia: 34 tahun
Klub Asal: Manchester United
Perkiraan Mahar Transfer: Gratis (Free Agent)
Update Terbaru: Chelsea mempertimbangkan merekrtu Romero sebagai kiper ketiga mereka. (Sumber: Metro)
Declan Rice
Posisi: Gelandang Bertahan
Usia: 22 tahun
Klub Asal: West Ham
Perkiraan Mahar Transfer: 80 juta pounds
Update Terbaru: Ada kans Chelsea mendapatkan Rice di musim panas ini, karena ia menolak tawaran kontrak ketiga yang diberikan West Ham. (Sumber: The Telegraph)
Eden Hazard
Posisi: Gelandang Serang
Usia: 30 tahun
Klub Asal: Real Madrid
Perkiraan Mahar Transfer: 40 juta Euro
Update Terbaru: Eden Hazard ingin kembali ke Chelsea karena ia mengalami kesulitan di Real Madrid. (Sumber: The Mirror)
Alfonso Pedraza
Posisi: Bek kiri
Usia: 25 tahun
Klub Asal: Villarreal
Perkiraan Mahar Transfer: 20 juta Euro
Update Terbaru: Chelsea mempertimbangkan merekrut Pedraza jika Alonso atau Emerson jadi pindah di musim panas ini. (Sumber: Calciomercato)
Federico Chiesa
Posisi: Winger Kanan
Usia: 23 tahun
Klub Asal: Juventus
Perkiraan Mahar Transfer: 70 Juta Euro
Update Terbaru: Chelsea tertarik, namun Juventus sama sekali tidak berminat menjual Chiesa di musim panas ini. (Sumber: Fabrizio Romano)
Jules Kounde
Posisi: Bek tengah
Usia: 22 tahun
Klub Asal: Sevilla
Perkiraan Mahar Transfer: 80 Juta Euro
Update Terbaru: Kounde kini mengarahkan fokusnya untuk pindah ke Chelsea setelah ia gagal pindah ke Tottenham dan MU. (Sumber: Mundo Deportivo)
Antoine Griezmann
Posisi: 30 tahun
Usia: Penyerang
Klub Asal: Barcelona
Perkiraan Mahar Transfer: 60 juta Euro
Update Terbaru: Barcelona menawarkan Griezmann ke Chelsea setelah nego barter dengan Atletico Madrid berjalan alot. (Sumber: Marca)
Adama Traore
Posisi: Winger Kanan
Usia: 25 Tahun
Klub Asal: Wolverhampton
Perkiraan Mahar Transfer: 35 juta Euro
Update Terbaru: Traore dibidik menjadi pengganti Callum Hudson-Odoi dan Hakim Ziyech yang akan dilepas di musim panas ini. (Sumber: Birmingham Mail)
Kingsley Coman
Posisi: Gelandang Serang
Usia: 25 tahun
Klub Asal: Bayern Munchen
Perkiraan Mahar Transfer: 65 Juta Euro
Update Terbaru: Chelsea siap menyerahkan Callum Hudson-Odoi ke Bayern Munchen agar bisa mengamankan jasa Coman. (Sumber: L'Equipe)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 Juli 2021 21:59
Awas Chelsea, Manchester City Mau Tikung Transfer Robert Lewandowski
-
Liga Inggris 26 Juli 2021 15:06
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...