United Tak Berminat Gaet Muller dan Reus

United Tak Berminat Gaet Muller dan Reus
Thomas Muller. (c) AFP
Bola.net - Manchester United berkeras bahwa mereka sama sekali tidak pernah tertarik untuk mendatangkan Thomas Muller dan Marco Reus di bursa transfer musim panas ini.

Muller belum lama ini sempat mengklaim bahwa ia menolak tawaran gaji besar dari United dan memutuskan bertahan di Bayern Munich. Sementara Reus, belakangan diklaim jadi salah satu target utama Louis Van Gaal di bursa kali ini.

Namun demikian, semua klaim tersebut ditolak mentah-mentah oleh juru bicara kubu Old Trafford. "Tidak benar bahwa kami sudah pernah membuat penawaran pada Muller atau Reus, di bursa transfer mana pun," tutur juru bicara klub, menurut laporan yang diturunkan oleh Press Association Sport.

Sementara itu, United belum lama ini mengkonfirmasi transfer pemain bertahan Sporting Lisbon, Marcos Rojo. [initial]

 (pa/rer)