United Tak Berencana Pulangkan Evra

United Tak Berencana Pulangkan Evra
Patrice Evra (c) AFP

Bola.net - - Manchester United tidak punya rencana untuk merekrut lagi Patrice Evra, menurut laporan yang beredar di Inggris.

Sebelumnya muncul spekulasi yang mengatakan bahwa pemain itu akan kembali ke Old Trafford. Evra kontraknya akan habis di musim panas dan ia tak kunjung mendapatkan kesepakatan baru.

Rio Ferdinand juga memancing spekulasi di media sosial kemarin, dengan mengindikasikan bahwa pemain berusia 35 tahun itu punya kans kembali ke klub lamanya.

Namun menurut laporan Manchester Evening News, Jose Mourinho tidak tertarik dengan bek Prancis senior.

Laporan yang sama mengatakan bahwa sang manajer sudah puas dengan skuat yang ada sekarang, terutama di lini belakang, dan menyadari potensi besar yang dimiliki oleh Luke Shaw.

Selain itu, sang manajer juga masih punya Marcos Rojo, Matteo Darmian, dan Daley Blind untuk mengisi sisi kanan.

Hal ini tentu menjadi kabar buruk untuk Evra, yang musim ini baru bermain enam kali di Serie A bersama Juventus.