United Siapkan 25 Juta Pounds Untuk Strootman

United Siapkan 25 Juta Pounds Untuk Strootman
Kevin Strootman. (c) afp
Bola.net - Louis Van Gaal benar-benar ngotot untuk mendatangkan Kevin Strootman. Kendati sang pemain cedera parah, ia tetap meminta Manchester United untuk menawarnya sebesar 25 juta Pounds musim panas ini.

Kendati masih menangani skuat Belanda untuk berlaga di Piala Dunia 2014 ini, namun Van Gaal juga tetap menyisihkan sebagian perhatiannya untuk membenahi skuat Setan Merah. Dengan bekal dana yang melimpah, Manajer berusia 62 tahun itu pun juga meminta pihak klub untuk mulai bergerak mendatangkan pemain yang diincarnya.

Salah satu pemain yang masuk daftar teratas dalam daftar transfer Van Gaal adalah Strootman. Ia ngebet mendatangkan gelandang AS Roma tersebut walau saat ini yang bersangkutan tengah mengalami cedera cukup parah dan harus menepi hingga setidaknya bulan Oktober mendatang.

Van Gaal memang mengenal betul kualitas pemain berusia 24 tahun tersebut karena ia juga mengandalkan kelihaian sang pemain di Timnas Oranje. Menurut kabar dari The Express, Ia pun akhirnya meminta United untuk segera menawar Strootman dengan bandrol mencapai sekitar 25 juta Pounds.

Strootman sendiri didatangkan Roma dari PSV Eindhoven pada musim panas lalu dengan bandrol mencapai 16 juta Pounds. Ia menjadi salah satu kunci solidnya permainan Roma musim ini sebelum akhirnya mengalami cedera lutut pada bulan Maret lalu. [initial]

 (exp/dim)