United Siap Tampung Guarin?

United Siap Tampung Guarin?
Fredy Guarin. (c) afp
Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan siap untuk menampung gelandang Inter Milan, Fredy Guarin pada bulan Januari mendatang.

Sebelumnya, muncul kabar bahwa gelandang asal Kolombia itu akan dilego oleh Inter. Pasalnya, klub tersebut ingin menata ulang slot gaji pemainnya. Guarin sendiri sebelumnya pernah coba dilego ke Juventus oleh Nerrazurri.

Musim panas kemarin, Guarin kembali disebut bakal angkat kaki dari Guiseppe Meazza. Beberapa klub pun sempat dikait-kaitkan dengan pemain 28 tahun itu, termasuk United. Namun, tak ada transfer yang terjadi.

Kini, menurut Daily Star, United disebut kembali mendekati Guarin. Setan Merah disebut siap untuk menampungnya jika Inter memang berniat untuk menjualnya Januari nanti. Kabarnya, Nerrazurri bakal melepas gelandangnya tersebut dengan harga 18 juta Pounds. [initial]


 (ds/dim)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR