United Ogah Coret Guarin dari Daftar Belanja

United Ogah Coret Guarin dari Daftar Belanja
Fredy Guarin masih dalam radar Man Utd. (c) AFP
Bola.net - Manchester United dipercaya masih memendam minat pada gelandang Inter Milan, Fredy Guarin dan siap mencomotnya di momen terakhir bursa transfer.

Sebagaimana dilaporkan Gazzetta dello Sport, manajemen Setan Merah masih berharap bisa meyakinkan Juventus untuk melepas target utama mereka musim panas ini, Arturo Vidal.

Namun sebagai antisipasi jika langkah itu buntu, nama Guarin masih belum dicoret dari daftar belanja dan United diyakini sudah menggalang langkah untuk memastikan transfer itu bisa terwujud di sisa waktu yang sempit sebelum bursa transfer ditutup.

Guarin sendiri disebut-sebut juga menarik minat Zenit St Petersburg dan kabarnya bakal dilepas Nerazzurri dengan bandrol 15 juta euro demi menambah dana belanja mereka di pekan terakhir bursa transfer. [initial]

 (gaz/row)