
Bola.net - Angel di Maria diresmikan menjadi pemain Manchester United pekan ini, usai ia ditebus dengan dana yang memecahkan rekor transfer Inggris dari Real Madrid.
Di Maria, yang dipercaya mengenakan nomor punggung 7 di United, belum lama ini menggelar konferensi pers pertamanya di Inggris. Namun rupanya pihak klub secara tegas melarang para jurnalis untuk menanyakan hal-hal yang berhubungan dengan motivasi sang pemain meninggalkan Los Blancos.
Laporan sebelumnya menyebutkan bahwa Di Maria menegaskan tidak ingin meninggalkan Los Merengues di musim panas ini, jika ia mendapat perlakuan yang adil dari manajemen. Topik ini muncul dalam surat terbuka yang ia tulis di harian Marca.
Sayang, para pekerja media rupanya tak diperbolehkan untuk mengkonfirmasi hal tersebut pada sang pemain, sebagaimana dijelaskan oleh jurnalis Press Associated, Rob Harris.
"Manchester United melarang media untuk menanyakan pada Di Maria mengenai surat yang ia tulis untuk Marca, di mana ia menyatakan tidak ingin meninggalkan Madrid," tulis Harris di akun Twitter miliknya.
Di Maria kemungkinan akan melakukan debut sebagai pemain United di duel melawan Burnley akhir pekan ini. [initial]
(twi/rer)
Di Maria, yang dipercaya mengenakan nomor punggung 7 di United, belum lama ini menggelar konferensi pers pertamanya di Inggris. Namun rupanya pihak klub secara tegas melarang para jurnalis untuk menanyakan hal-hal yang berhubungan dengan motivasi sang pemain meninggalkan Los Blancos.
Laporan sebelumnya menyebutkan bahwa Di Maria menegaskan tidak ingin meninggalkan Los Merengues di musim panas ini, jika ia mendapat perlakuan yang adil dari manajemen. Topik ini muncul dalam surat terbuka yang ia tulis di harian Marca.
Sayang, para pekerja media rupanya tak diperbolehkan untuk mengkonfirmasi hal tersebut pada sang pemain, sebagaimana dijelaskan oleh jurnalis Press Associated, Rob Harris.
"Manchester United melarang media untuk menanyakan pada Di Maria mengenai surat yang ia tulis untuk Marca, di mana ia menyatakan tidak ingin meninggalkan Madrid," tulis Harris di akun Twitter miliknya.
Di Maria kemungkinan akan melakukan debut sebagai pemain United di duel melawan Burnley akhir pekan ini. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 28 Agustus 2014 22:50
-
Liga Spanyol 28 Agustus 2014 20:45
-
Liga Spanyol 28 Agustus 2014 20:15
-
Liga Spanyol 28 Agustus 2014 19:50
-
Liga Spanyol 28 Agustus 2014 17:20
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...