United Juga Terpikat Talenta Mastour

United Juga Terpikat Talenta Mastour
Hachim Mastour. (c) ACM
Bola.net - Manchester United siap menyaingi Real Madrid untuk mendapatkan talenta muda AC Milan, Hachim Mastour.

Rossoneri amat ingin mempertahankan pemain berusia 16 tahun tersebut, usai ia dimasukkan dalam skuat senior tim di beberapa kesempatan musim ini.

Pelatih Filippo Inzaghi sudah memasukkan nama Mastour dalam susunan tim musim ini di beberapa pertandingan, namun yang bersangkutan masih tak kunjung membuat debutnya di Serie A hingga saat ini.

Real Madrid ingin mendapatkan sang pemain, usai mereka berhasil mendaratkan bintang muda lainnya, Martin Odegaard. Namun menurut laporan yang diturunkan oleh COPE, United juga tertarik untuk melakukan hal yang sama.

Namun tentu saja hal tersebut tidak mudah lantaran Mastour dianggap Milan sebagai pemain harapan mereka di masa depan. Selain itu sang pemain juga sempat menolak beberapa tawaran untuk bermain di luar Italia di masa lalu. [initial]

 (cope/rer)