'United Harus Targetkan Posisi Puncak'

'United Harus Targetkan Posisi Puncak'
Louis van Gaal. (c) AFP
Bola.net - Dennis Irwin, mantan pemain Manchester United, menegaskan bahwa klubnya harus menargetkan posisi puncak di musim perdana mereka bersama pelatih anyar Louis van Gaal.

Sosok asal Belanda tersebut ditunjuk untuk menggantikan posisi David Moyes di Old Trafford, usai klub hanya mampu finish di peringkat tujuh klasemen akhir Premier League musim lalu.

"Manchester United harus menargetkan posisi puncak," tutur Irwin menurut laporan BBC Sport.

"Masih ada banyak pemain berpengalaman di sini, yang tahu bagaimana caranya melakukan semua ini dan manajer yang sudah memenangkan trofi di seluruh belahan dunia. Dengan dua atau tiga pemain baru, saya pikir kita sudah siap untuk jadi penantang gelar juara," pungkasnya.

Sejauh ini, United baru merekrut Ander Herrera dan Luke Shaw. [initial]

 (bbc/rer)