
Bola.net - - Manchester United hanya akan membiarkan Memphis Depay meninggalkan klub secara permanen, menurut laporan yang beredar di Inggris.
Pemain berusia 22 tahun, yang sempat disebut sebagai penerus Cristiano Ronaldo ketika ia bergabung dengan United di 2015, kini tak lagi menjadi bagian penting dari rencana Jose Mourinho di tim utama.
Sang pemain disebut akan hengkang di bursa Januari, dan Everton diklaim amat tertarik padanya. Mourinho juga berniat untuk mengurangi jumlah pemainnya di musim dingin dan akan dengan senang hati melepas Depay.
Menurut laporan yang diturunkan The Sun, Everton ingin mendatangkan sang winger dan awalnya berniat untuk meminjamnya. Namun demikian, United disebut hanya ingin melepasnya secara permanen.
Dan mereka berharap bisa mendapatkan sebagian dari investasi senilai 25 juta pounds yang mereka keluarkan ketika membelinya dari PSV di musim panas 2014.
Sementar itu, Morgan Schneiderlin kabarnya juga akan segera hengkang dari Old Trafford, menyusul kabar yang mengatakan bahwa ia tengah diinginkan oleh West Brom, Everton, dan juga Marseille.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Januari 2017 23:00
-
Liga Inggris 4 Januari 2017 21:45
-
Liga Inggris 4 Januari 2017 20:25
Ibrahimovic Terpilih Sebagai PFA Fans' Premier League Player of the Month
-
Liga Inggris 4 Januari 2017 17:15
-
Liga Inggris 4 Januari 2017 15:56
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 09:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 08:59
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...