United - Belgia Berseteru Soal Cedera Fellaini

United - Belgia Berseteru Soal Cedera Fellaini
Fellaini musti segera mencari cara atasi cedera tangan. (c) AFP
Bola.net - Manchester United dan Belgia tengah dikabarkan terlibat konfrontasi. Bukan di atas lapangan, melainkan terkait cedera yang tengah dialami oleh Marouane Fellaini.

Sebagaimana diketahui , pemain yang kerap tampil dengan gaya rambut afro itu mengalami sedikit masalah di pergelangan tangannya.

Pada beberapa laga belakangan, United memutuskan Fellaini tetap bisa tampil sembari mengenakan pelindung lengan dan menunda prosedur operasi. Namun tim dokter Belgia nampaknya tak setuju dengan hal ini.

Dilaporkan oleh The Mirror, tim dokter Belgia, negara asal Fellaini, ingin operasi segera dikelakukan untuk menghindari bahaya yang mungkin terjadi jelang persiapan timnas menuju Piala Dunia.

United tentu saja menolak keras usulan tersebut. Pasalnya, andai operasi benar-benar dilakukan, maka tim tak akan memiliki cukup tenaga di lini tengah. Michael Carrick dipastikan absen hingga natal karena problem di acchiles-nya.

Kita nantikan saja bagaimana United memutuskan cara yang paling tepat untuk menangani cedera Fellaini. [initial]

  (mir/rer)